1. Pramuka Racana Universitas Amikom Yogyakarta

 

Komunitas Racana adalah salah satu organisasi kemahasiswaan, sebagai wadah untuk mengembangkan bakat dan minat di bidang kepramukaan, yang memiliki struktur pembinaan sampai tingkat nasional, yaitu Kwartir nasional dan untuk lingkup internationalnya World Organization of The Scout Movement (WOSM), Racana Bacharuddin Jusuf Habibie – Hasri Ainun Besari berdiri pada tanggal Desember 2022 dengan gugus depan 11-2021/12-2021 yang berpangkalan di Amikom Yogyakarta. Racana Bacharuddin Jusuf Habibie – Hasri Ainun Besari sebagai wadah untuk berlatih dan berkarya baik dalam bidang kepramukaan maupun dalam bidang-bidang lain pada umumnya, yang dapat digunakan sebagai bekal hidup di masyarakat. Di sini kami ingin membuat nama pramuka harum lagi di mata pelajar Indonesia yang dimana pramuka saat di SD/SMP/SMA ada unsur paksaan oleh pihak sekolah, dimana kami Racana Bacharuddin Jusuf Habibie – Hasri Ainun Besari ingin merubah pemikiran itu.

 

  1. GANA (Gerakan Anti Narkoba AMIKOM)

 

Gerakan Anti Narkoba Amikom (GANA) merupakan salah satu komunitas yang ada di Universitas Amikom Yogyakarta. Anggota GANA meliputi semua Mahasiswa aktif Universitas Amikom Yogyakarta yang anti terhadap Narkoba. GANA berfungsi sebagai komunitas yang menaungi Mahasiswa Anti Narkoba di lingkungan Universitas AMIKOM Yogyakarta.

 

  1. Shoutul muhibbin (Majelis Sholawat AMIKOM)

 

Shoutul muhibin (Majelis Sholawat Amikom) merupakan salah satu komunitas yang ada di Universitas Amikom Yogyakarta. Anggota Shoutul muhibin meliputi semua Mahasiswa aktif Universitas Amikom Yogyakarta yang mencintai sholawat. Shoutul muhibin berfungsi sebagai komunitas yang menaungi Mahasiswa yang mencintai sholawat di lingkungan Universitas AMIKOM Yogyakarta.

 

  1. ASBC (AMIKOM Students Badminton Community)

 

ASBC atau AMIKOM STUDENT BADMINTON COMMUNITY merupakan salah satu komunitas yang terdapat di salah satu perguruan tinggi Universitas AMIKOM Yogyakarta. Menjadi komunitas olahraga mahasiswa yang berfokus pada keahlian badminton. Badminton di indonesia berpeluang menjadi wadah badminton terbaik di dunia, dengan melihat catatan sejarah pebulutangkis legenda indonesia seperti Susi Susanti, Taufik Hidayat, Kevin Sanjaya dll. Dengan adanya ASBC ini diharapkan menjadi tempat wadah badminton yang akan berkembang dan bertumbuh bersama.

 

  1. AVBC (AMIKOM Volly Ball Club)

 

AVBC atau AMIKOM Volleyball Club merupakan salah satu komunitas di Universitas AMIKOM Yogyakarta yang bergerak di bidang keolahragaan dan fokus pada olahraga bola voli. Memiliki visi “Menjadi tim bola voli yang menjuarai lomba voli antar kampus se-Jogja dan membawa nama baik AMIKOM” dan dengan tujuan mengembangkan olahraga bola voli di kalangan mahasiswa Universitas AMIKOM Yogyakarta. AVBC menjadi wadah untuk anggotanya untuk belajar dan mengembangkan minat dan bakat di bidang olahraga bola voli dari dasar hingga mahir. Mulai dari teknik dasar, olah fisik, posisi pemain, teknik smash, teknik mengumpan, dan teknik bertahan.

 

  1. Amikom Esports

 

Amikom Esport merupakan salah satu komunitas yang ada di Universitas Amikom Yogyakarta. Anggota Amikom Esport meliputi semua Mahasiswa aktif Universitas Amikom Yogyakarta yang mencintai game. Amikom Esport berfungsi sebagai komunitas yang menaungi Mahasiswa yang mencintai game di lingkungan Universitas AMIKOM Yogyakarta.